Mini Cart

  • No products in the cart.

Selain #SocialDistancing, Hindari Virus Corona Dengan GERMAS!

In Updates

Semenjak wabah Virus Corona atau yang biasa disebut dengan COVID-19 merebak ke seluruh dunia termasuk Indonesia, pemerintah Indonesia selalu aktif dalam menerapkan beberapa himbauan agar penyebaran virus tidak makin melebar.

Dengan jumlah kasus pasien yang positif Corona bertambah tiap harinya, pemerintah tidak henti-hentinya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk melakukan aksi #SocialDistancing dengan cara menjauhi segala bentuk keramaian, menghindari aktivitas-aktivitas di luar rumah dan menghimbau masyarakat untuk belajar, bekerja dan beribadah #DiRumahAja.

Gerakan kampanye Social Distancing yang sedang trending ini mengajarkan kepada kita pentingnya mencegah dan memerangi pandemi Virus Corona bersama-sama dan dimulai dari diri kita sendiri.

Selain Social Distancing, pemerintah Indonesia (kemkes.go.id) menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia untuk menghindari penyebaran Virus Corona dengan menerapkan GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) di kehidupan sehari-hari seperti:

- Konsumsi makanan bergizi seimbang

- Rajin olahraga, istirahat yang cukup dan hindari merokok

- Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik

- Gunakan masker apabila batuk atau tutup mulut dengan lengan atas bagian dalam

- Minum air putih 8 gelas/hari

- Makan makanan yang dimasak sempurna

- Bila demam dan merasakan sesak nafas, langsung ke fasilitas kesehatan

- Jaga kebersihan lingkungan rumah

Dengan menerapkan aksi GERMAS, Social Distancing, meminimalisir kontak antar manusia dapat secara tidak langsung memberikan peranan besar untuk mencegah penularan virus secara masif. 

Selain menjaga tubuh tetap fit dengan makan makanan bergizi serta berolahraga, membatasi diri sendiri dari aktivitas-aktivitas di tempat umum dan tetap di rumah saja, berarti secara sadar kita mendukung anjuran pemerintah dengan melakukan karantina diri sendiri yang secara efektif dapat mengurangi jumlah orang yang terinfeksi.